Gaming Info

Pemenang Kategori Game Of The Year 2022

Pemenang Kategori Game Of The Year 2022

Yap! The Game Awards merupakan sebuah event yang diselenggarakan secara rutin setiap tahunnya untuk melihat games apa saja yang memenangkan berbagai macam nominasi. Selain itu, ada beberapa perilisan trailer baru pada event ini.

Pada hari Jum’at tanggal 9 Desember 2022, The Game Award 2022 sudah mengumumkan nominasi dengan katagori Game Of The Year. Dan pemenang dari Game Of The Year pada tahun 2022 ini adalah Elden Ring!

Jika kalian adalah “the real gamers”, maka kalian sudah tau dengan game Elden Ring. Elden Ring adalah game “Action-RPG” dengan gameplay yang bisa dikatakan sulit. Game ini sangat booming ketika dirilis sehingga membuat game From Software ini sukses besar.

Dalam perjalanannya, Elden Ring menghadirkan mode PvP yang diberikan secara gratis dengan DLC Mode Colosseum. Ketika sudah update, para player melalukan spam skill “Ashes of War” atau pun “Magic Spell” andalan mereka yang mampu membuat lawan mereka kalah.

Kemenangan Elden Ring tentunya menjadi beban untuk From Software agar bisa membuat games yang lebih baik lagi.

Elden Ring bersaing sangat kuat dengan beberapa games lainya seperti God Of War Ragnarok, A Tale Plague: Requim, Horizon Forbidden West, Xenoblade Chronicle 3, dan Stray.

Namun, dengan berbagai macam pertimbangan, akhirnya game Elden Ring lah yang menjadi pemenang dari Game of the Year di The Game Awards 2022.

Saat ini, Elden Ring tersedia pada berbagai macam platform seperti Playstation 4 & Playstation 5, Xbox Series X & Xbox Series S, Xbox one, dan Microsoft Windows.

Itu dia Noobs berita terkait pemenang GOTY 2022.

Apakah hasilnya sesuai ekspektasi kalian?

Kalau tidak, mungkin bole la kasih tau ke kami la menurut kalian game apa yang lebih layak menang?

BACA JUGA!

Daftar Game Baru Yang Diumumkan di The Game Awards 2022

Review Cooler Master Sickleflow 120 ARGB

Fachmi Dimas

Fachmi Dimas admin and content creator, DKM of Al Hidayah, Relawan Al Kahfi, and leader of IKRIMAH.

Rekomendasi dari kami

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Tolong matikan Adblock untuk mensupport kami