Gaming Opini

[Teori] Kayaknya Zelda Sama Link Udah Pacaran deh di Tears of the Kingdom

Siapa sih yang engga tau Link dan Zelda? Yap, mereka berdua adalah tokoh utama dari franchise Legend of Zelda. Game yang udah ada sejak tahun 1986 atau pada masa Nintendo Entertainment System. Jadi, memang sudah menjadi ikon video game sejak dulu.

Legend of Zelda merupakan game Adventure RPG yang mengedepankan eksplorasi. Game ini memperbolehkan player-nya untuk langsung melawan boss dan tamat. Tapi emangnya bisa? Makanya, kalian harus eksplorasi untuk memperkuat karakternya dulu.

Protagonist dari Legend of Zelda adalah Link, Seorang Ksatria yang kuat dan terampil, Ia selalu mendampingi seorang Putri yang bernama Zelda. dia ini lah yang selalu “Dicari” oleh Link (Plot awalnya adalah link harus mencari Zelda yang ditahan oleh Antagonis)

Semakin maju teknologi gaming, games Legend of Zelda juga makin berkembang. Sekarang, franchise tersebut udah bukan game “cari princess” lagi. Ini dikarenakan lore gamenya sudah berkembang. Kita bakal diperlihatkan beberapa ras, kelahiran kerajaan, dan lain sebagainya. Tapi tetap cerita utamanya adalah tentang Zelda, Link dan Ganondorf sebagai penjahat utama.

Zelink (Zelda Link)

Hal yang menarik adalah sejak dulu adalah Zelda sama Link selalu dilihat sebagai “pasangan”. Ya ini wajar sih karena memang Link selalu support Zelda di setiap gamenya. Tapi, sebenarnya hubungan mereka apa sih? Pasti golongan non-gamer atau gamer muda yang engga tau Legend of Zelda bakal ngira jika mereka ini adalah saudara atau pasangan kan?

Kalau dilihat dari awal game hingga sekarang (Tears of the Kingdom), Link dan Zelda itu bukan kakak atau adek, bukan pacaran apalagi suami istri melainkan hanya sebatas kesatria dan princess. Kalau zaman sekarang bisa lah dibilang boss sama bodyguard.

Hanya di beberapa game Link dan Zelda melakukan hal romantis dan itu pun sangat tersirat. Salah satunya adalah di game Legend of Zelda Skyward Sword dan Zelda 2: Adventure of Link. Di Skyward Sword tersirat kalau Zelda itu cinta (konteks: romantis) sama Link dan diakhir game, secara tersirat bahwa mereka tinggal bersama. Selain itu, pada ending Zelda 2 terdapat animasi dimana Zelda “mendekati” Link. Engga tau apakah dipeluk, dicium atau sebagainya.

Era Breath of the Wild

Breath of the Wild dan Tears of the Kingdom adalah dua games terakhir di timeline Legend of Zelda saat ini. Keduanya adalah game Legend of Zelda paling canggih. Nah, udah berapa banyak tuh reinkranasi Zelda dan Link setelah beribu-ribu tahun? Terus, kira-kira gimana status mereka berdua? Apakah hubungannya masih Platonik?

Di Breath of the Wild, banyak sekali hal tersirat kalau si Zelda ini suka sama Link. Banyak bukti dimana ia peduli dan tampaknya cinta sama Link. Kamu bisa nonton video lengkapnya di sini:

Namun bagaimana dengan Link? Well, kita engga tau karena Link di Legend of Zelda ini diem doang. Dia termasuk dari silent protagonist. Jadi apapun action-nya, ya sebenernya terserah player. Link itu adalah player.  Tapi walau seperti itu, ada beberapa scene dimana Link tampil sebagai karakter.

Jadi, masih buram status hubungan mereka di Breath of the Wild. Namun, kemungkinan pas Tears of the Kingdom rilis, kayaknya kita bisa dapat bukti lagi deh.

Era Tears of the Kingdom

Pada akhir Breath of the Wild, Hyrule akhirnya bisa damai. Di sini Link dan Zelda merayakan atas damainya Hyrule. Di akhir scene dimana Zelda senyum ke Link, tiba-tiba banyak bunga yang bernama Silent Princess berjatuhan dan terbang. Ini bisa sebagai bukti kalau mereka punya hubungan “spesial”.

Dalam lore Breath of the wild, Silent Princess selalu menjadi bunga yang identik dengan persatuan antara seseorang. Biasanya sih selalu dikaitkan dengan hal yang romantis. Jika sudah menikah, maka Silent Princess bisa membuat pasangan ini mencintai satu sama lain selamanya. Silent Princess juga merupakan bunga yang sangat jarang ditemukan di Hyrule. Ada salah satu side quest yang menyuruh kita untuk memberikan bunga Silent Princess ke NPC yang hendak menikah. Makanya, bunga ini sangat “keramat” dalam hal romantisme.

Jadi, dengan Silent Princess yang tiba-tiba banyak tumbuh pada saat Zelda senyum ke Link, ini bisa menandakan kalau mereka saling jatuh cinta atau berhubungan.

Bukti lainnya jika mereka sudah pacaran ada di Tears of the Kingdoms. Jika kita pergi ke salah satu rumah di Hateno Village, maka kita akan ketemu rumah Zelda. Rumah Zelda ini di Breath of the Wild bukan rumah dia loh. Itu rumahnya Link. Link sendiri yang membantu dalam membangun rumahnya sendiri di Hateno Village.

Jadi entah bagaimana rumah tersebut bisa berubah menjadi rumah Zelda. Bisa jadi Link memberikan rumahnya ke Zelda karena well, kastilnya hancur. Masa iya seorang princess tinggal di luar? Dan engga cool banget kalau bairin seorang kesatria gitu sama princess-nya.

Anyway, terus Link tinggal di luar? Well, engga juga. Ada yang menarik dari karakter Link. Dia hanya bisa tidur di tempat tidurnya sendiri atau di inn. Dia engga tidur di luar atau tidur kasur orang lain. Kalau dari lore, karena tidur di inn itu mahal plus tampaknya Link ngga punya rumah pengganti. maka bisa diasumsikan kalau ia tinggal bersama dengan Zelda di rumah mereka

Ini dibuktikan dengan perabotan di rumahnya Zelda. Terdapat dua kursi di ruang makan. Kalau Zelda tinggal sendiri kenapa ada dua kursi? Lalu dengan kasur yang ternyata bisa tiduri Link. Emang sih hanya ada satu bantal. Tapi kenapa Link mau tidur disitu? Apalagi itu kasurnya princess kan? Berarti kayaknya mereka berbagi tempat tidur deh.

dan uniknya, Ini rumah Zelda, tapi zelda sendiri meminta orang untuk membuatkan “ruang Privasi” Untuknya, Yaitu Sebuah Sumur yang berisi genangan air dan beberapa alat belajar sang princess. kalau memang Zelda tinggal sendiri, kenapa butuh ruang privasi? kalau di kastil ya wajar karena ada orang mondar mandir. lah kalau dirumah? ini menandakan kalau Link selalu pergi dan pulang.

Selain itu, ada bukti juga di diary-nya Zelda yang mengatakan kalau, “Link selalu disampingku”. Dan ada beberapa tulisan kalau Zelda sangat gembira dan pengen mengejutkan Link dengan baju barunya yang sudah diperbaiki setelah rusak dalam pertempuran pada Breath of the Wild. Sikap ini persis banget sama cewek yang pengen kasih hadiah baju kesenengan si cowok.

Dan di tempat yang sama, Zelda menyimpan ikat rambutnya Link yang selalu ia gunakan.

Itu adalah bukti-bukti tersirat kalau Zelda dan Link sudah pacaran. Tapi harus diketahui kalau ini belum dikonfirmasi mereka pacaran karena masih tersirat. Belum ada juga dialog yang mengonfirmasi kalau Zelda sama Link itu pacaran.

yang jelas, yes Inkaranasi Zelda di Breath of The Wild dan Tears of the Kingdom itu Cinta dengan Link. tapi kita belum tau kebalikannya, apakah link demikian? beberapa bukti sih ada tapi masih nge-blur karena Role Link sebagai Silent Protagonist.

Tapi tampaknya menggunakan hal tersirat itu juga ngga masalah sih. Toh, jika memang player menggangap kalau Zelda dan Link pacaran, ya silahkan aja. Kalau engga pun juga engga masalah. Legend of Zelda memang tidak pernah memperlihatkan romance karena game ini targetnya kaum 10 Tahun keatas. Apalagi Link itu karakter yang open interpertation dimana action-nya ya terserah kamu. Link adalah kamu, makanya dia silent protagonist.

Jadi sampai penulis dari Legend of Zelda sudah mengonfirmasi hubungan mereka, semua itu hanyalah TEORI!

Baca teori lainnya hanya di Legion Noob ID!

Rekomendasi dari kami

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Tolong matikan Adblock untuk mensupport kami